Koleksi Resep Kue Lapis Tepung Beras Rose Brand Paling Enak

1.3/5 - (3 votes)

Kue lapis tepung beras rose brand ini kami posting untuk melengkapi posting kami sebelumnya yaitu Resep Kue Lapis Legit Spesial, Hidangan Andalan Saat Acara Keluarga dan Resep Kue Lapis Tepung Beras Klasik Yang Disukai Sepanjang Masa.

Pada kesempatan kali ini kami memilih Rose Brand sebagai bahan utama untuk pembuatan kue manis ini. Alasan utama karena Rose Brand merupakan merek ternama dan terbukti sejak lama sebagai merek untuk bahan makanan yang berkualitas. Rasa dari kue yang termasuk jajanan pasar ini enak banget, pasti cukup membanggkan jika kita hidangkan untuk menjamu para tamu yang datang di acara keluarga.

2 Resep Kue Lapis Tepung Beras Rose Brand Yang Paling Enak

1. Kue Lapis Beras

Resep kue lapis tepung beras rose brand Paling Jempol Rasanya
Resep kue lapis tepung beras rose brand Paling Jempol Rasanya

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

  • 350 gram Tepung Beras ROSE BRAND
  • 500 gram Gula Pasir ROSE BRAND
  • 100 gram Tepung Tapioka ROSE BRAND
  • 600 mili liter Santan Kelapa ROSE BRAND
  • 1 sendok teh Pasta pandan
  • 1 tetes Pewarna kuning
  • 6 lembar Daun pandan
  • 3 tetes Doger pasta
  • 1 sendok teh Garam
  • 50 mili liter Air pandan
  • ½ sendok teh Vanilla cream
  • 700 mili liter Air
  • 3 tetes Pewarna merah
  • 3 tetes Pewarna ungu
  • 1 sendok teh Pasta coklat

Cara membuat kue lapis tepung beras rose brand:

  • Campurkan tepung beras + tepung tapioka + gula + daun pandan + garam + vanilla cream sambil diaduk sampai merata
  • Campurkan santan kental dan air biasa aduk rata.                 
  • Lalu masukkan santan sedikit sedikit ke dalam adonan pertama sambil di uleni hingga air santan habis dan adonan kalis.
  • Bagi adonan menjadi 6 bagian:
  1. 1 bagian tetap adonan warna putih ( lebih banyak )
  2. 1 bagian diberi warna coklat 200 ml
  3. 1 bagian diberi doger pasta 200 ml
  4. 1 bagian diberi warna ungu 200 ml
  5. 1 bagian diberi warna hijau 200 ml
  6. 1 bagian diberi warna merah ( 100 mili liter )
  • Olesi loyang persegi ukuran 22 x 22 x 7 cm dengan minyak goreng. Alasi plastik, lalu panaskan dalam dandang.
  • Tuang 100 mili liter adonan putih, kukus selama 10 menit. Bergantian dengan warna yang lain sampai adonan habis
  • Terakhir, tuang 100 mili liter adonan merah.
  • Lalu kukus sampai matang selama lebih kurang 15 menit. Angkat dinginkan
  • Potong-potong dan sajikan.

Baca juga :

2. Lapis Gelombang Cinta Tepung Beras Rose Brand

Resep Kue Lapis Gelombang Cinta Tepung Beras Rose Brand
Resep Kue Lapis Gelombang Cinta Tepung Beras Rose Brand

Lapis gelombang cinta merupakan kue lapis dengan penamaan spesial, hal ini karena bentuk didalam kue yang ada gelombangnya, diibaratkan dengan gelombang cinta yang sering naik turun.

Rasanya sudah pasti enak karena menggunakan bahan berkualitas seperti merek Rose brand.

Bahan-bahan yang dibutuhkan:

Bahan A :

  • 30 butir Kuning telur
  • 2 butir Telur
  • 250 gram Vanilla cream
  • ¼ sendok teh Gula halus
Video Motivasi Anak

Bahan B:

  • 150 gram Tepung Beras ROSE BRAND

Bahan C:

  • 1 sdm Susu kental manis
  • 2 sdm Rum bakar
  • 200 gram Mentega
  • 200 gram Butter

Bahan D:

  • 2 sdm Coklat black forrest
  • 1 sendok teh Mocca pasta

Cara Membuat Lapis Gelombang Cinta Tepung Beras Rose Brand:

  • Bahan A dikocok hingga mengembang putih.
  • Masukkan Bahan B, kocok kembali hingga rata.
  • Lalu dibagi menjadi 2 bagian dan dicetak dalam loyang zig zag ukuran 24 x 24,
    • 1 bagian diberi sedikit pewarna kuning telur
    • 1 bagian lagi diberi:  1 sdm Coklat pasta & 1 sendok teh Mocca past
  • Panggang dengan suhu oven 180 oC selama ± 25 menit.

Temukan resep kue dan masakan terlezat koleksi kami lainnya yaitu: