Bulan ramadhan memang membuat kita harus berpikir keras untuk membuat hidangan yang enak, bergizi dan jika bisa praktis. Apalagi jika untuk menu sahur tentu harus dipastikan ketiga syarat tadi harus terpenuhi. Resep masakan kali ini bisa dibilang hidangan praktis yang cukup menjawab 3 persoalan tadi. Cobain deh.
Resep Masakan Praktis Ayam Gulung Wortel Saus Jamur
Yang harus disiapkan :
- 2 buah fillet ayam, iris tipis
- 3 siung bawang putih, buat halus
- 2 blok Maggi kaldu ayam
- 2 buah wortel bersihkan dan kupas
Bahan Saus:
- ½ buah bawang bombay, cincang.
- 2 siung bawang putih. Haluskan
- 4 sendok makan MAGGI saus tiram
- 150 ml air
- 3 sendok makan susu DANCOW Full Cream
- 100 gr jamur merang, iris tipis.
- Margarin secukupnya
- Lada, garam dan gula secukupnya
Proses pembuatan :
- Lumuri fillet ayam menggunakan bawang putih dan MAGGI blok kaldu ayam. Ratakan
- Tata wortel diatas fillet ayam, gulung sampai padat, bungkus menggunakan almunium poil, Kukus sampai matang. Angkat.
- Cara membuat saus : panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai wangi. Masukkan magi saus tiram tambahkan air, susu DANCOW Full Cream dan jamur, tambahkan lada, garam dan gula secukupnya, Masak hingga matang, angkat.
- Panaskan margarin, panggang ayam gulung wortel hingga kecoklatan, angkat, potong-potong sesuai selera.
- Hidangkan ayam gulung wortel bersama saus jamur dan salad
Takaran 2 orang
=========================
Resep Masakan Praktis Tumis Udang
Resep masakan yang kedua tidak kalah sedapnya dengan sajian kami sebelumnya. Hidangan inipun bisa dibilang cocok menjadi sajian untuk makan sahur. Membuat menu sahur memang benar-benar harus diperhatikan sekali. Karena jika kurang enak maka bisa dipastikan anggota keluarga akan malas dalam menyantap hidangan sahur. Jika sudah begini maka ibadah puasa menjadi tidak maksimal karena semua lemas dan bisa terancam asupan gizi harian.
Yang harus disiapkan :
- ½ bawang bombay, dicincang kasar
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 1 cm jahe, cincang
- 150 gram Asparagus, potong-potong.
- 10 ekor udang, sisakan ekor
- 2 sendok makan Daun ketumbar cincang
- 5 sendok makan Saus bangkok Indofood nestle
- 2 sendok makan saus thai dressing
- 2 blok MAGGI ayam
- Garam sesuai selera
- Gula sesuai selera
- Merica sesuai selera
- 50 ml air
- Minyak goreng
Proses pembuatan :
- Tumis bawang bombay, bawang putih dan jahe sampai wangi, tambahkan udang, daun ketumbar, saus Bangkok, dan saus dressing, aduk rata.
- Masukkan asparagus, maggi, air dan bumbu lainnya, aduk rata hingga semua bahan matang.
- Hidangkan saat masih hangat
============
Dua resep ini enak karena menggunakan produk dari nestle
Semoga anda menyukai 2 Resep Masakan Praktis Untuk Sahur
Baca juga hidangan praktis lezat kami lainnya yaitu:
- Resep Kerang Hijau dan Cara Memasak Ala Chef Resto Seafood
- Resep Cumi + Cara Memasak Cumi yang Benar No Gagal No Alot/Amis
- Resep Cara Membuat Seafood Cumi Bakar
- Resep Masak Cumi Hitam Paling Dicari Khas Restoran Seafood
- Resep Cumi Saus Tiram Sederhana, Enak dan Gampang Dibuat
- Resep Cumi Saus Padang Rahasia Kuliner Lezat Keluarga Kami
- Resep Masakan Cumi Masak Kecap
- Cara Membuat Kangkung Masak Tauco