Resep masakan daging berkelas tidak harus rumit cara membuatnya. Sajian steak daging goreng lada hitam ini contohnya, cara membuatnya sederhana namun rasanya sangat istimewa. Bagi pecinta steak resep steak ini patut dicoba. Selain rasa original daging goreng plus aroma bawang yang sedap, saus nya membuat menu masakan ini jadi tambah lengkap
Resep Masakan Steak Daging Lada Hitam
Yang harus disiapkan :
- 300 gram daging sapi, rajang tipis
- 3 siung bawang putih, haluskan
- Garam halus sesuai selera
- merica bubuk sesuai selera
- 2 butir putih telur
- 3 sendok makan maizena
- Minyak sayur, kami memakai Bimoli Spesial
Untuk membuat saus:
- 2 sendok makan Minyak sayur, kami memakai Bimoli Spesial
- ½ buah bawang bombay, rajang tipis
- 2 siung bawang putih, dimemarkan
- 5 sendok makan sauce tiram
- 1 sendok makan Saus tomat Indofood
- 2 sendok teh lada hitam, ditumbuk secara kasar
- 1 sendok teh gula pasir
Pelengkap :
- Kapri, yang telah direbus
- Kentang goreng
Cara Membuat Steak Daging Lada Hitam:
- Olesi daging menggunakan bawang putih, garam serta merica bubuk, biarkan dalam waktu 15 menit.
- Aduk putih telur bersama maizena, tambahkan daging, sambil terus diaduk sampai merata, biarkan dalam waktu 15 menit.
- Goreng daging pada minyak sayur sampai matang dan kering. Angkat dan biarkan minyak turun
- Untuk membuat saus : Siapkan wajan. Beri 2 sendok makan minyak sayur. Nyalakan api, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai tercium wangi bawang goreng. Beri sauce tiram, Saus tomat Indofood, gula pasir dan merica hitam, lanjutkan memasak sampai matang. Angkat.
- Hidangkan steak daging bersama saus dan pelengkap.
- Takaran 2 porsi
==========================
Selain cara membuat steak daging lada hitam ini kami sebenarnya pernah memposting cara membuat steak yang lain, yang tidak kalah sedapnya, beberapa diantaranya ialah resep masakan ayam steak ayam keju , resep masakan onion sirloin steak , cara membuat steak daging , resep masakan bebek bebek steak giling , resep masakan bistik daging sapi dan resep masakan bistik kambing.
Baca juga resep daging terbaik lainnya yaitu:
- Resep Gulai Daging Manis, Pas Banget Dilidah Keluarga
- Resep dan Cara Membuat Abon Daging Sapi Paling Enak
- Resep Daging Cabe Hijau Penambah Napsu Makan
- Resep Masakan Daging Masak Hitam untuk Acara Keluarga