Resep masakan pindang iga sapi paling pas jika disantap sebagai penambah semangat. Rasanya yang super enak serta dimasak dengan bumbu rempah yang lengkap membuat hidangan ini sangat baik untuk kesehatan. Supaya tambah menantang, sajian ini ditambah cabai merah dab cabe hijau. Segar, sedap dan pedas. Sengatan panas akan membuat tubuh berkeringat. Cobain deh.
Jika anda pernah menyantap sajian ini, pasti beberapa waktu kedepan akan kangen dan pengen lagi.
Resep Masakan Pindang Iga Sapi
Yang harus disiapkan:
- 1/2 kg iga sapi lokal, potong kecil sesia selera
- 1 liter air
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
Bahan bumbu:
- 1 sendok makan vegetable oil atau minyak goreng
- 5 butir bawang merah, rajang halus
- 3 siung bawang putih, rajang halus
- 2 centi meter kunyit, rajang halus
- 2 centi meter jahe, rajang halus
- 1 centi meter lengkuas, rajang halus
- 2 sendok makan kecap manis
- 3 sendok makan air asam Jawa atau air jeruk nipis
- 1 sendok teh garam
- 2 buah cabai merah, iris kasar
- 2 buah cabai hijau, iris kasar
- 1 buah tomat, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 20 helai daun kemangi
Cara Membuat Pindang Iga Sapi:
- Siapkan panci. Isi air. Nyalakan api dan panaskan api sampai mendidih. Tambahkan iga sapi, biarkan mendidih kembali sampai busa mengapung pada permukaannya.
- Buang busanya, rebus kembali iga sapi.
- Siapkan bumbu: Tumis bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe dan lengkuas sampai layu kemudian angkat.
- Tambahkan pada rebusan iga sapi.
- Beri kecap, air asam serta garam.
- Rebus terus sampai daging iga empuk.
- Tambahkan tomat, daun bawang dan didihkan kembali sampai tomat lunak.
- Angkat, taburi daun kemangi.
- Hidangkan saat masih hangat.
- Takaran 4 porsi.
===============
Semoga anda menyukai resep masakan pindang iga sapi
Baca juga resep masakan lezat lainnya yaitu:
- Resep Nasi Goreng – 5 Cara Membuat Nasi Goreng Paling Enak
- Resep Masakan Omelet Jepang yang Bikin Ketagihan
- Resep Gulai Daging Sapi Lezat Untuk Acara Istimewa
- Resep Rawon Daging Sapi Paling Sedap di Pulau Jawa
- Resep Bubur Ayam Jakarta Paling Laris Kesukaan Keluarga
- Resep Lapis Tepung Beras Tradisional Paling Enak
- Resep Tahu Cabe Garam Enak yang Mudah Dibuat
- Resep Daun Singkong Santan Sederhana Dan Enak