Brand ayam geprek milik artis Ruben Onsu menjadi salah satu usaha makanan artis yang disukai dan perkembangannya juga sangat pesat sampai detik ini. Cabangnya pun sampai di mana – mana. Kabar terbaru bahkan usaha ayam geprek milik Ruben Onsu ini sudah membuka program kemitraan.
Mungkin di antara Anda ada yang tertarik mencoba ayam geprek Bensu akan tetapi cabangnya belum sampai di kota Anda? Tenang saja, jika hal tersebut yang terjadi pada Anda di sini kami berikan informasi resep ayam geprek Bensu original yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Apa saja bahannya dan bagaimana cara membuatnya, bisa Anda simak dalam ulasan di bawah ini!
Resep Ayam Geprek Bensu Original dan Cara Membuatnya
Sebelum berkreasi dengan resep ayam geprek bensu pedas ini, Anda harus persiapkan dulu semua peralatan dan bahan untuk membuat ayam. Untuk bahan yang harus Anda persiapkan terdiri atas beberapa jenis bahan.
Anda harus siapkan bahan utama, bahan pelapis, bahan celup, bahan sambal dan sampai bahan pelengkapnya. Untuk bahan utama yang Anda perlu siapkan terdiri atas :
- 1 ekor ayam potong, potong ayam menjadi 8 bagian
- 2 sendok teh air jeruk nipis
- 1 ½ sendok teh garam
- 500 ml minyak untuk menumis atau menggoreng
Siapkan bahan pelapis yang terdiri atas :
- Tepung terigu 400 gram
- Baking powder 4 sendok teh
- Maizena 50 gram
- Bawang putih bubuk 2 sendok teh
- Garam 1 sendok teh
Siapkan bahan celup yaitu 250 ml air es
Siapkan juga bahan sambal bawang yang terdiri atas :
- Bawang merah 15 butir
- Bawang putih 7 siung
- Cabai merah besar 5 buah
- Cabai rawit merah 15 buah
- Serai 1 batang, iris tipis
- Garam 1 ¼ sendok teh
- Gula pasir 1 ¼ sendok teh
- Minyak untuk menumis 250 ml
Bahan pelengkap yang Anda harus siapkan yaitu nasi putih secukupnya.
Setelah semua bahan di atas telah Anda siapkan, sekarang Anda pahami tata cara pembuatannya. Langkah – langkah berkreasi dengan resep ayam geprek bensu original sebagai berikut :
- Pertama – tama lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam
- Setelahnya, aduk sampai bahan pelapis merata dan kemudian gulingkan ayam di bagian atasnya
- Celupkan ayam ke dalam air es kemudian gulingkan di bahan pelapis sampai ayam terlumuri bahan pelapis secara rata dan angkat
- Selanjutnya, panaskan minyak
- Goreng ayam dalam minyak yang telah dipanaskan. Gunakan api sedang dan tunggu sampai ayam yang digoreng matang
- Buat sambal bawang yang terdiri atas bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai rawit dan juga serai yang telah diulek
- Tumis sambal bawang dengan api kecil sampai tercium bau harum dan matang
- Tambahkan garam kemudian aduk merata di atas ayam goreng yang sudah digeprek
- Sajikan dengan nasi putih hangat dan bawang goreng di atas piring. So yummy!
Oh ya, sedikit tips agar ayam geprek yang Anda goreng jadi lebih kriuk ada beberapa hal yang Anda harus perhatikan. Adapun beberapa tips untuk membuat ayam geprek jadi lebih kriuk yang bisa Anda jalankan sebagai berikut :
- Pastikan ayam Anda rendam cukup lama dan sudah Anda siapkan bahan lumurannya sesuai bahan yang diinformasikan di atas.
- Meski terkesan sepele, meremas – remas potongan daging ayam dapat membuat tepung jadi lebih kriuk. Ketika Anda membalur potongan ayam dengan adonan tepung, upayakan Anda remas daging ayam menggunakan jari dan lakukan dengan gerakan seperti mencubit.
- Gunakan wajan cekung berukuran besar agar seluruh potongan ayam terendam di dalam minyak. Ayam biasanya perlu digoreng sekitar tujuh sampai dengan delapan menit pada setiap sisinya. Akan tetapi waktu tersebut bisa berbeda tergantung atas ukuran dan potongan ayamnya. Oleh sebab itu perhatikan suhu panas api ketika menggoreng.
Bisa dimasak apa lagi?
Selain bisa membuat ayam geprek, pecinta ayam juga bisa berkreasi dengan aneka resep ayam lainnya. Salah satunya Anda bisa membuat ayam goreng mentega untuk keluarga tercinta. Cita rasa gurihnya akan membuat sarapan atau makan siang sangat nikmat. Adapun kreasi resep ayam goreng mentega, baca : Resep Ayam Goreng Mentega Kecap Pedas
Membuat ayam bakar di rumah juga bisa, caranya pun sangat mudah. Resepnya baca : Resep Ayam Bakar Kecap Spesial untuk Sarapan Keluarga Tercinta
Itulah resep ayam geprek bensu original beserta inspirasi kreasi olahan makanan ayam yang Anda bisa coba. Selamat berkreasi dengan resep di atas di rumah Anda!