Indonesia memang negara yang kaya wisata kulinernya. Salah satu wisata kuliner yang tak boleh terlupakan sebagai warga negara Indonesia adalah ayam goreng. Kreasi ayam goreng di Indonesia sendiri ada banyak salah satu yang wajib dicoba adalah kreasi resep ayam goreng ukep sederhana.
So yummy!
Cara pembuatan resep ayam goreng ukep sederhana juga cukup mudah. Bahan yang dibutuhkan juga mudah ditemukan sehingga resep ini dijamin bisa dicoba siapa pun. Ibu rumah tangga, anak kos atau istri muda wajib banget deh coba resep yang satu ini!
Daftar Isi
Resep Ayam Goreng Ukep Sederhana
Kali ini kita akan bagikan inspirasi resep beberapa kreasi resep ayam goreng ukep yang bisa dicoba di rumah. Berikut variasi resepnya :
1. Resep ayam goreng ukep bumbu kuning
Pecinta masakan dengan cita rasa rempah yang khas wajib banget coba resep ayam goreng ukep bumbu kuning ini.
Bahan ayam goreng ukep bumbu kuning
Bahan yang Anda harus siapkan terdiri dari dua kategori yaitu bahan utama dan bahan bumbu halus.
Bahan utama untuk ayam goreng ukep bumbu kuning yang perlu disiapkan :
- Ayam 1 ekor, potong 8 bagian
- Daun salam 2 lembar
- Serai 2 batang, memarkan
- Air 400 ml
Bahan bumbu halus yang perlu Anda siapkan terdiri dari :
- Bawang putih 6 siung
- Bawang merah 4 butir
- Kemiri sangrai 5 butir
- Ketumbar 1 sendok teh
- Kunyit 4 cm, bakar
- Lengkuas 4 cm
- Jahe 4 cm
- Garam 1 sendok makan
Cara membuat ayam goreng ukep bumbu kuning
Setelah semua bahan ayamnya disiapkan, sekarang waktunya masuk ke tata cara pembuatannya. Berikut step by step membuat ayam goreng ukep bumbu kuning :
- Campur ayam bersama daun salam, serai dan bumbu halus kemudian aduk merata
- Tuangkan setengah bagian air dan masak di atas api sedang sampai mendidih, selanjutnya kecilkan apinya dan tutup.
- Masak sampai airnya berkurang.
- Tuangkan sisa air secara bertahap sambil sesekali Anda aduk sampai matang dan meresap kemudian angkat
- Diamkan sebentar dengan diungkep sekitar 10 – 15 menit.
- Goreng ayam yang sudah dididihkan dengan bahan ungkep tadi sampai matang dengan api sedang
Baca juga : Resep Ayam Bumbu Kuning – Kreasi Resep Ayam Ungkep dan Ayam Goreng
2. Resep ayam goreng ukep kering asam
Cita rasa kreasi ayam goreng ukep kering asam ini adalah gurih namun ada rasa asamnya karena memang ada air asam jawanya yang dijadikan bahan pembuatan resep ini. Resep ini sangat cocok disantap dengan sambal goreng atau sambal merah.
Kalau ingin digeprek dengan sambal geprek juga boleh. Sesuaikan saja dengan selera Anda. Bahannya apa saja?
Bahan ayam goreng ukep kering asam
Bahan utama yang harus disiapkan di antaranya :
- Ayam kampung 4 – 5 potong
- 2 – 3 sdm air asam Jawa
- Serai 2 batang, geprek
- Lengkuas 1 ruas, geprek
- Daun salam 2 lembar
- Daun jeruk 3 lembar
- Soya oil 4 sendok makan (kalau tidak ada bisa menggunakan minyak goreng biasa)
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Air 150 ml
Siapkan bahan bumbu halusnya yang terdiri dari :
- Cabai keriting 3 buah atau bisa cabai rawit sesuai selera
- Bawang merah 5 siung
- Bawang putih 3 siung
- Kunyit 1 ruas
- Jahe 1 ruas (dimemarkan)
Cara membuat ayam goreng ukep kering asam
Kalau semua bahan sudah disiapkan, ikuti tata cara pembuatan ayam goreng ukep kering asam berikut ini :
- Siapkan panci atau wajan
- Panaskan air sampai mendidih
- Masukkan bumbu halus, serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk, kaldu jamur, garam, ayam kampung, air asam Jawa dan aduk merata
- Ungkep sampai airnya mengering
- Kalau sudah airnya mengering, masukkan soya oil di tepi panci atau wajan dan biarkan minyak panas dulu baru setelah itu aduk merata dan masak sampai ayamnya kecoklatan
- Kalau ayamnya sudah kecoklatan, angkat dan hidangkan.
3. Resep ayam goreng ukep santan
Ingin ayam goreng gurih dengan cita rasa santan yang khas?
Anda bisa coba buat ayam goreng ukep santan. Jadi ayam ini tidak disajikan berkuah santan untuk dihidangkan namun diolah dengan santan dulu baru kemudian diungkep dan digoreng. Penasaran dengan cara membuatnya?
Bahan ayam goreng ukep santan
Bahan utama yang perlu disiapkan :
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 1 batang serai, geprek
- Daun salam 2 lembar
- Daun jeruk 2 lembar
- Garam secukupnya
- Air 500 ml
- Santan kental 100 ml
Bahan bumbu halus yang perlu disiapkan :
- Bawang putih 10 butir
- Jahe 2 cm
- Kunyit 2 cm
- Ketumbar bubuk 1 sendok makan
- Jintan 1 sendok teh
Cara membuat ayam goreng ukep santan
Kalau bumbu halusnya sudah disiapkan, sekarang ikuti tata cara membuat ayam goreng ukep santan berikut :
- Masukkan ayam ke dalam panci bersama bumbu yang sudah dihaluskan, lengkuas, serai, daun salam, daun jeruk beserta garam. Aduk merata semuanya.
- Tuangkan 500 ml air ke dalam panci dan tutup panci kemudian ukep ayam sampai airnya menyusut dan bumbunya meresap sempurna.
- Masukkan santan kental, aduk merata dan masak sampai airnya menyusut
- Kalau sudah, diamkan beberapa saat.
- Siapkan wajan dan isi dengan minyak dalam jumlah banyak
- Setelah minyaknya panas, goreng ayam sampai kecoklatan dan hidangkan.
Atau ingin coba kreasi ayam goreng lainnya? Anda bisa coba masak ayam goreng Kalasan. Menu ini tak kalah nagih dengan ayam goreng ukep. Resepnya seperti apa, baca : Resep Ayam Goreng Kalasan Cocok Jadi Menu Spesial Sederhana Untuk Keluarga
Demikian informasi yang kami dapat bagikan terkait kreasi resep ayam goreng ukep sederhana yang bisa dicoba di rumah. Jadikan sebagai ide spesial untuk sarapan, makan siang atau dijadikan hidangan ketika ada tamu spesial di rumah. Selamat mencoba!