Resep dan Cara Membuat Abon Ikan Lele Makanan Unik Enak Tinggi Gizi

Ikan lele merupakan salah satu jenis ikan yang paling sering disantap oleh masyarakat Indonesia. Ikan lele biasanya diolah menjadi pecel lele atau digoreng, ada juga yang di buat pindang lele. Walau begitu ada juga beberapa orang yang kurang menyukai ikan lele, biasanya karena alasan ‘geli/jijik’. Untuk itu kita bisa memasak ikan lele dengan cara yang berbeda, salah satunya adalah dengan di buat abon ikan lele.

Dengan diolahnya daging lele menjadi abon lele, tampilannya akan berubah, juga bisa kita simpan untuk waktu yang lebih lama. Selain itu juga penyajiannya jadi praktis dan juga lebih gurih dan juga lezat. Jika mama yang ingin membuat abon ikan lele ini, silahkan cek resep abon ikan lele berikut ini.

Resep dan Cara Membuat Abon Ikan Lele Yang Unik Enak Rasanya

Resep dan Cara Membuat Abon Ikan Lele
Resep dan Cara Membuat Abon Ikan Lele

Bahan Abon Lele :

  • 2 kg ikan lele, kalau bisa yang berukuran besar supaya mudah pengolahannya.
  • 2 lbr daun salam
  • 2 batang serai, memarkan
  • 250 ml santan kelapa
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula merah

Bumbu halus:

  • 5 bh cabai merah
  • 5 bh cabai rawit merah
  • 4 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri sangrai
  • 1 sdt ketumbar

Cara membuat abon ikan lele:

  1. Langkah pertama, mama goreng dulu ikan lele hingga matang. Setelah digoreng kemudian pisahkan bagian daging ikan lele dari tulangnya, suir-suir daging ikan lele tadi.
  2. Siapkan bumbu halus, tumis semua bumbu halus sampai harum, tambahkan daun salam dan serai, aduk rata.
  3. Masukkan gula dan garam, aduk kembali hingga rata.
  4. Tuang santan perlahan-lahan, masak terus sampai santan mengering sambil terus diaduk.
  5. Jika mama punya mesin pengering minyak bisa menggunakannya untuk mengurangi minyak dalam abon lele.
  6. Abon ikan lele pedas siap disajikan.

Semoga resep abon ikan lele pedas yang bisa membantu mama semua. Cara membuat abon ikan lele memang membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga diperlukan kesabaran dalam memasaknya. Baca juga Resep Ikan lainnya, Selamat mencoba.

Baca juga cara memasak hidangan populer lainnya yaitu: