Ikan air tawar gurame, termasuk salah satu jenis ikan air tawar yang disukai orang. Jika Anda juga termasuk salah satu orang yang suka makan gurame, pada kesempatan kali ini kami akan bagikan untuk Anda tentang resep gurame asam manis yang cara membuatnya simple dan pastinya nikmat.
Cita rasa saus asam manis dengan daging ikan yang lembut akan membuat aktivitas makan bersama keluarga menjadi sangat istimewa. Anda juga bisa plating semenarik mungkin hidangan ini agar bisa menghidangkan resep gurame simple ala resto untuk keluarga di rumah. Selengkapnya tentang resep gurame asam manis seperti apa bisa Anda simak dalam ulasan di bawah ini!
Resep Gurame Asam Manis Simple
Untuk berkreasi dengan resep gurame asam manis super lezat ini, Anda perlu siapkan bahan utama dan bahan sausnya. Bahan – bahan utama yang perlu Anda siapkan terdiri atas :
- Gurame fillet 250 gram
- Air lemon 1 sendok makan
- Garam 1 sendok teh
- Merica bubuk ¼ sendok teh
- Tepung bumbu serbaguna 150 gram
- Tepung maizena 2 sendok makan
- Air es 180 ml
- Minyak secukupnya
Selain bahan di atas, siapkan juga bahan saus yang terdiri atas :
- Wortel ½ – 1 batang, serut (sesuaikan saja dengan kebutuhan Anda)
- Nanas madu 50 gram, potong kecil
- Mentimun ½ – 1 batang, serut
- Bawang bombay ½ siung, iris tipis
- Bawang putih 2 siung, cincang tipis
- Gula pasir 2 sendok teh
- Merica bubuk ½ sendok teh
- Kaldu jamur ½ sendok teh
- Garam secukupnya
- Saus tomat 5 – 6 sendok makan
- Saus sambal 5 – 6 sendok makan
- Saus tiram 1 sendok teh
- Kecap inggris 1 sendok makan
- Tepung maizena 1 sendok makan
- Cuka ½ sendok teh
- Air 100 ml
Setelah semua bahan di atas telah Anda siapkan, sekarang ada dua step cara memasak yang perlu Anda lakukan. Step pertama Anda olah guramenya, step kedua Anda buat sausnya. Untuk mengolah guramenya, berikut tata caranya :
- Pertama – tama cuci gurame sampai benar – benar bersih, kemudian lumuri bagian atasnya dengan jeruk nipis. Setelah itu sisihkan.
- Larutkan 70 gram tepung Kentucky merk apa saja dengan 140 ml air kemudian aduk sampai tidak ada yang menggumpal
- Setelah tepung membentuk adonan, masukkan ikan gurame fillet yang tadi telah Anda cuci dan lumuri jeruk nipis
- Gulirkan ikan gurame fillet dalam adonan tepung sampai tertutup rata semua bagiannya
- Setelah itu goreng ikan gurame fillet yang sudah rata dengan tepung ke dalam minyak panas
- Setelah matang, angkat dan tiriskan
Step kedua, buat saus asam manisnya dengan cara berikut :
- Pertama – tama panaskan minyak yang sudah disiapkan
- Tumis bawang putih serta jahe ke dalam minyak sampai tercium aroma harum
- Masukkan bawang bombay dan tumis kembali sampai layu
- Masukkan kecap ikan dan saus tomat ke dalam tumisan
- Setelah itu tambahkan gula, garam serta air
- Masak sampai matang
- Larutkan 3 sendok makan tepung crispy ke dalam 30 ml air. Sisihkan
- Masukkan cuka, irisan nanas dan larutan tepung tadi ke dalam tumisan bawang putih
- Aduk sampai rata dan mengental
- Jika sudah mengental, angkat
Step terakhir, setelah saus mengental dan matang, Anda plating ikan dan saus dengan cara :
- Siapkan piring
- Tata di atas piring saji ikan gurame yang sudah matang
- Siram atasnya dengan saus asam manis dan bisa Anda hias dengan seledri, tomat, timun dan sebagainya
- Tara, gurame asam manis siap disantap bersama nasi hangat
Ada resep apalagi?
Selain Anda bisa membuat resep gurame asam manis di rumah, Anda juga bisa membuat resep gurame bakar. Berkreasi dengan resep ini juga tak butuh waktu lama. Informasi resepnya baca : Resep Masakan Ikan Gurame Bakar Paling Enak untuk Tahun Baru
Ide dan resep masakan ikan lainnya, Baca : Resep Cobek Ikan Mas, Hidangan Urang Sunda yang Nikmat
Baca juga : Resep Memasak Ikan Kembung Betelok Langka, Kuliner Tradisional Lezat
Itulah kreasi resep gurame asam manis yang simple dan sangat mudah dibuat di rumah. Selamat mencoba dan semoga keluarga Anda suka dengan resep masakan sederhana di atas.